SADAFIKTIF
Selamat datang di Blog SADAFIKTIF (Sajak dan Fiksimini Kreatif) Blog ini merupakan kumpulan dari karya-karya hasil postingan para anggota SDFK: Sajak dan Fiksimini Kreatif yang merupakan sebuah grup di Facebook; dimana peminatnya tiap hari selalu meningkat. Tentu saja tidak semua karya yang masuk di SDFK dapat kami posting di sini, karena pemostingan karya-karya di sini adalah hasil seleksi yang telah ditentukan oleh para admin SDFK yang terdiri dari: Acep Zamzam Noor, Anggie Sri Wilujeng, Erry Anwar, Ipit S Dimyatie, Is Tuning, Lisya Van Syoren, Mustika K Hoeruni & Yusef Muldiyana.
Sajak dan Fiksimini Kreatif yang diposting di blog ini adalah karya-karya tang ditulis dalam bahasa Indonesia dan telah memakai format yang benar seperti disarankan admin. Untuk karya-karya di luar bahasa Indonesia mohon maaf belum dapat kami posting di sini.
Selain soal bahasa, karya yang kami rasa dipostingkan dengan tidak serius atau mempunyai kesan bercanda, juga terpaksa tidak kami posting di blog ini.
Rabu, 31 Oktober 2012
SDFK Tiktik Rusyani (2)
Tiktik Rusyani
SDFK #
KAU #
Sambil
melipat rindu.
Tiktik Rusyani
SDFK #
Bayangmu #
Engkau
rapat dijiwaku, dihatiku, dimataku.
Tiktik Rusyani
SDFK # Sudut Sunyi #
SDFK Dewi Ratna Damayanti (3)
Begitu banyak
kita bicara
Dan sepertinya
Kau tak lagi dapat bersabar dengan hatimu
Kekasihku,
Mungkin kini kau fahami tubuh telanjangku
Bukankah kau telah mengukir begitu banyak cerita diatasnya?
Dewi Ratna Damayanti
SDFK # Satu
Episode #
Betapa aku sangat membenci hidup
(jika tak takut jadi pendosa)
Betapa aku ingin
bersembunyi pada ketiak malam
Bersama arak dan gadis gadis beraroma menyengat
melupakan sapaan selamat pagi
dari orang-orang yang penuh basa basi
Dan menendang bokong orang-orang yang dengan rakus memandang tubuh telanjangku!
Dewi Ratna Damayanti
SDFK #CINTA 5#
Kau lemparkan
sekerat hatiku
diantara kobaran api yang garang!
Lalu kau melangkah pergi
Dengan segaris senyum kemenangan
Dewi Ratna Damayanti
SDFK#Penantian#
Seperti malam malam sebelumnya
Kuletakkan selembar daun kering disini
Di halaman rumah kita
Berharap
dan berdoa
Agar embun pagi membuatnya kembali hijau
Dan,
Seperti malam malam sebelumnya
Kuletakkan setangkai bunga lili di sana
Di ujung persimpangan itu
Agar kau tahu arah pulang
'87
SDFK 'Eboed' Eman Budiman (2)
Di penghujung siang
aku berdiri di batas cakrawala
menunggu lembayung memerah
Kan kusematkan setangkai edelweis
di dadamu
agar kau tahu
cintaku abadi
untukmu...
'Eboed' Eman Budiman
SDFK
#PASRAH#
Aku pasrah
kemanapun matahari membawaku pergi
karena aku hanyalah sebuah bayang-bayang
Namun..., jika aku boleh meminta
kuingin matahari slalu berada di timur
agar setiap saat aku bisa menghadap kiblat
'Eboed' Eman Budiman
SDFK
#LORONG RINDU#
Ujung tawamu
menyisakan lubang di dadaku
darah segar pun mengalir
perih...
Tubuhku terkapar
menggeliat
terkulai
lalu diam
dan mati, memeluk rindu
'Eboed' Eman Budiman
SDFK #KISAH DAUN
TUA#
Aku...
hanyalah sehelai daun tua
yang tertiup sepoi angin sore
melayang
dan jatuh
Tubuhku mengejang kala siang menyengat
menggigil bila malam berselendang kabut
embun pagi pun tidak lagi menjadi kawan
Tergeletak, sendiri
menunggu rayap menari
menikmati tubuhku
lalu membusuk dan tidur panjang dipeluk tanah
Namun...
aku rela
demi batang pohon yang menjulang
Selasa, 16 Oktober 2012
SDFK: Senny Suzan Alwasilah
Kemanakah rindu
Yang dulu sempat menggebu?
Akankah ia datang kembali
Ke haribaan waktu?
SDFK: Santi Lestari
sedangkan dia nyata bagiku
kau memberiku mimpi
sedangkan dia mewujudkan mimpi....
SDFK: Abah Walagripangrasa
Malampun semakin larut
Lampion redup di gubuk tua
Petikan dawai bergetar menghempas nyanyian balada
Suara membahana penuh makna
"Gandeng..! Belegug, ngalagu cingcangkeling tengah peuting, musik cadas deuih, uing rek molor.. bisi dicacag hitarna ku aing"
Gita malampun sirna terhempas gertakan meong congkok..
SDFK: Yusuf S. Martawidenda
Tuhan
Bolehkah aku bertanya
Meski tahu Engkau membencinya
Bolehkah aku mengeluh
Tuhan
Bolehkah aku protes
Karena ku tahu Engkaulah
Yang Maha Pemegang hak prerogatip
Tuhan
Bukankah hakku untuk
Mengubah nasib
Ya Tuhan
Bimbinglah aku agar aku
slalu mendapatkan ridloMu
dalam setiap langkahku